NGEBLOG - Bagi Anda yang mungkin tertarik untuk
belajar membuat sebuah website, ada baiknya mencoba yang gratisan alias
nggak berbayar dulu,kemudian jika Anda telah menguasai seluk beluknya,
baik cara Install, menambah konten,mengganti tema,memposting sebuah
artikel, dan lain-lain baru anda gunakan yang berbayar, dan tentunya
dengan domain anda sendiri, misalnya novita.com,habibah.net atau yang
lain.banyak sekali situs yang menyediakan layanan instan dalam pembuatan
sebuah website/blogs, diantaranya : multiply.com,wordpress.com,dan
blogspot.com,seperti yang saya pergunakan.dalam postingan kali ini, saya
akan coba memberikan panduan sederhana bagaimana cara membuat website
gratis dengan fitur yang keren. oks, langsung aja :
Jumat, 22 Februari 2013
Membuat Website Gratis Dengan Fitur Keren!
1. Buka Situs www.ucoz.com,lalu klik "Get Started"
2. Isi data yang diperlukan, Email Anda, Nama Anda, Lokasi dan lain-lain seperti gambar berikut.centang pada kolom lalu klik "Registration".catat / ingat baik-baik password anda!
3.Registrasi berhasil,silakan konfirmasi email anda
4. Klik pada Link yang berwarna biru untuk konfirmasi email anda
5. Isi Angka / huruf pada kotak kosong yang tersedia, lalu klik "send"
6. Anda akan masuk ke halaman Administrative Settings isikan password anda
pada kolom webtop password misalnya : 123456789
confirm password sama seperti diatas :123456789.
pilih secret question/pertanyaan rahasia,misalnya pets name.isikan terserah anda, misalnya Thomas atau apalah
pada colom Current uNet password : isikan dengan password waktu pertama kali anda register pada situs ucoz.klik "save" untuk melanjutkan
7. Anda akan masuk ke halaman Website Management.pada
kolom Website address isikan nama website anda,misalnya
http://novita.ucoz.com.isikan angka pada kolom Security Code, centang
pada kolom I agree to the Terms of Use of the hosting service, lalu klik "Continue"
8.Selamat,Website
Anda sudah terinstall jika anda menjumpai seperti gambar di bawah
ini,anda dapat mengganti password anda pada control panel security section. klik "website control panel" untuk mengakses website anda
8.
Selanjutnya Anda tinggal mengatur konfigurasi. isikan pada kolom Site
Name : nama website anda, misalnya Novita's Site atau apasaja terserah
anda.klik pada Select Design untuk memilih templates yang menurut anda menarik.klik "Continue" untuk melanjutkan.
selanjutnya,
anda tinggal menambahkan module yang anda perlukan untuk website
anda.centang semua box yang tersedia jika perlu, lalu klik "Continue" untuk melanjutkan.
9. Buka kembali email anda untuk melihat petunjuk cara login ke Account web anda
10.
Login ke Control Panel, dan rahasiakan username serta password anda.
dari control panel ini anda dapat mengatur photo album ,polling,banner,
dan lain-lain.
11.
Selesai! selamat...anda sudah bisa membuat sebuah website yang keren!
untuk mengakses halaman website anda anda tinggal ketik www.websiteanda.ucoz.com.login dengan email dan password anda.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar